Upcoming

'Pagelaran Sabang Merauke' The Indonesian Broadway 2024 Siap Digelar Kembali di Jakarta

  • Administrator
  • Rabu, 10 Juli 2024
'Pagelaran Sabang Merauke' The Indonesian Broadway 2024 Siap Digelar Kembali di Jakarta

Setelah sukses memukau ribuan penonton dalam empat pementasan sejak tahun 2022, 'Pagelaran Sabang Merauke' The Indonesian Broadway akan kembali digelar untuk yang kelima kalinya. Acara ini diadakan pada 17 - 18 Agustus 2024 di JIEXPO Theater, Kemayoran Jakarta Pusat dengan empat pertunjukan yang menampilkan tema 'Pahlawan Nusantara'.

Pagelaran yang menjadi bagian dari perayaan Kemerdekaan Indonesia ini dipersembahkan oleh iForte dan BCA, menunjukkan komitmen mereka dalam melestarikan seni budaya Indonesia serta memupuk rasa persatuan dari Sabang hingga Merauke. Ferdinandus Aming Santoso, CEO & President Director iForte & Protelindo Group, mengungkapkan motivasi di balik acara ini, "Pagelaran ini merupakan ungkapan terima kasih kami kepada masyarakat Indonesia. Kami percaya bahwa melalui seni pertunjukan, kami dapat memberikan dampak yang luas bagi masyarakat serta melestarikan kekayaan budaya Indonesia."

Rusmedie Agus, Sutradara Pagelaran Sabang Merauke, menjelaskan tentang konsep baru tahun ini yang menghadirkan cerita yang lebih mendalam, "Kami menghadirkan beberapa inovasi baru yang melanjutkan cerita dari tahun sebelumnya. Komposisi penyanyi juga lebih beragam dengan tambahan penyanyi-penyanyi baru yang merepresentasikan generasi muda saat ini."

Sandhidea Cahyo, Lead Koreografer, menyoroti kreativitas dalam penggabungan tarian tradisional dengan elemen kontemporer, "Kami menyajikan rangkaian tarian dari berbagai daerah yang tetap relevan dengan selera penonton masa kini. Tahun ini, kami bahkan menyelipkan tarian kontemporer non-tradisional seperti Street Dance untuk menciptakan variasi dalam pertunjukan."

Dian HP, Penata Musik, menambahkan, "Musik tahun ini menggabungkan tradisi dengan elemen modern seperti EDM dan rap, menciptakan harmoni yang menyegarkan bagi penonton."

Isyana Sarasvati, yang kembali berperan dalam pagelaran ini, berbagi pengalamannya, "Peran baru saya sebagai Martha Christina Tiahahu memberikan tantangan yang sangat berbeda dan memungkinkan saya untuk menyampaikan keindahan budaya Indonesia."

Busana etnik wastra nusantara juga menjadi fokus utama, dengan desainer terkenal seperti Ivan Gunawan dan Taufik Bachtiar yang turut berkontribusi dalam menciptakan penampilan yang spektakuler.

Tiket untuk 'Pagelaran Sabang Merauke' The Indonesian Broadway 2024 akan mulai dijual pada 11 Juli 2024 melalui Tiket.com dalam kategori Diamond, Platinum, Gold, dan Silver. Acara ini diharapkan tidak hanya memukau penonton tetapi juga menginspirasi generasi muda untuk mencintai dan melestarikan budaya Indonesia.

Dengan berbagai persiapan matang dan kolaborasi yang kuat, 'Pagelaran Sabang Merauke' The Indonesian Broadway 2024 siap untuk kembali memanjakan penonton dengan keindahan seni pertunjukan Indonesia yang memukau.

Tinggalkan Komentar

Kirim Komentar